Fasilitasi Warga Dapatkan Vaksin Covid-19

Caption: Vaksinasi Covid-19 di beberapa desa yang ada di Kecamatan Pasemah Air Keruh (Paiker).

Empat Lawang – Vaksinasi Covid-19 di kecamatan Pasemah Air Keruh (Paiker) terus berjalan, tiada hari tanpa jadwal vaksinasi.

Jika Selama ini vaksinasi terbatas hanya di puskesmas dan dilaksanakan dengan sistem jemput bola, kini petugas vaksinasi mendatangi masyarakat dengan difasilitasi oleh masing-masing kepala desa (kades).

“Setiap kepala desa setidaknya sudah 2 kali jadi tuan rumah, penyediaan tempat dan konsumsi tidak semata ditanggung oleh kades dan para perangkat, tapi juga melibatkan pihak luar maupun BPD desa setempat,” Kata Noperman Subhi selaku Camat Paiker, Jumat (17/12/2021).

Contohnya Isa Ansori sebagai sesepuh masyarakat Paiker menawarkan diri menjadi tuan rumah vaksinasi jemput bola yang dilaksanakan di desa Padang Bindu, begitu juga dengan Abu Bakar Sidik mantan Kades Keban Jati.

Lainnya halnya di Desa Pagar Jati disana anggota BPD menjadi tuan rumah. Kehadiran mereka sebagai wujud partisipasi masyarakat mensukseskan vaksinasi di Empat Lawang menuju capaian angka 75 persen.

Noperman bercerita selaku camat ia menawarkan kepada tokoh masyarakat atau siapapun untuk menjadi tuan rumah vaksinasi jemput bola, khususnya tokoh masyarakat yang punya pengaruh yang mampu mengajak masyarakat untuk ikut vaksin.

“Kepala Puskesmas Nanjungan Paiker tidak masalah vaksinasi dilaksanakan dimanapun, yang penting Masyarakat mendapatkan haknya untuk dilayani dengan baik dan berharap tingkatan capaiannya tinggi, bekisar antara 100 – 250 orang,” Katanya.

Lain halnya dengan vaksinasi yang dilaksanakan di desa Talang Padang, dimana sejak pagi sudah terdata warga yang ingin divaksin sekitar 200 orang lebih.

“Kita punya target setidaknya di desa Talang Padang yang divaksin bisa mencapai 75 – 85 persenpersen,” Kata Kusnadi Pj Kades Talang Padang. (Agus Subhan Bakin)

 

Share

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *