Kantor Unit Layanan Pelanggan PLN Tebing Tinggi / Photo Nanda
Reporter : Afri Dwi Firdinanda
Editor : @win
EMPAT LAWANG – Menanggapi terkait salah satu rumah warga yang nyaris terbakar pada Minggu (26/02/23) malam sekitar pukul 21:15 Wib, yang terletak di Jalan Lintas Sumatera RT 01 RW 10 (Tanjung Beringin) Kelurahan Pasar Kecamatan Tebing Tinggi Kabupaten Empat Lawang.
Dikonfirmasi, Kepala ULP PLN Tebing Tinggi Dedi Setiawan Mengatakan, kalau kabel yang menyambung ke rumah Asmawati tersebut sudah di pindahkan.
“Sudah di tindaklanjuti oleh petugas kami, sudah dipindahkankan kabel-kabel tersebut agar beban tegangan tidak terlalu besar,” Ujar Dedi Setiawan saat di tanya tim seputarempatlawang.com Senin (27/2/2023).
CPNS Di Empat Lawang Tewas Kecelakaan Diseruduk Xpander (Klik disini)
Ditambahkan oleh Dedi Setiawan, terkait faktor penyebab yaitu seperti umur kabel, cuaca yang tak menentu dan beban yang berlebihan.
Setelah itu, untuk penambahan tiang listrik yang di minta oleh Asmawati pihaknya akan melakukan survei terlebih dahulu.
Info Orang Hilang (klik disini)
“Kalau untuk penambahan tiang, kami (PLN) akan survei dahulu tapi ada kendala yaitu lokasi yang tak memungkinkan. Kalau memang ingin memasang tiang, ajukan dulu ke UP3 (Unit Pelaksanaan Pelayanan Pelanggan) karena itu termasuk ke dalam programnya,” Ungkapnya.
Tinggalkan Balasan