Kejati Sumsel Kunker Ke Empat Lawang

EMPAT LAWANG-Kepala Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sumsel Sugeng Purnomo, kunjungi Kabupaten Empat Lawang di Kantor Kejari Empat Lawang dan Rumah Dinas (Rumdin) Bupati Empat Lawang, Jum’at (29/11/2019).

Kedatang orang Nomor Satu dijajaran Kejaksaan Sumsel tersebut, disambut langsung oleh Bupati Empat Lawang H Joncik Muhammad dan Kepala Kejari Empat Lawang Ronaldwin.

Dalam kunjungannya tersebut, Kepala Kejati Sumsel Sugeng Purnomo menghimbau, agar Kejaksaan Negeri Empat Lawang, melaksanakan tugasnya sesuai Tugas Pokok dan fungsinya (Tupoksi).

Selain itu harus bersama-sama Pemerintah Kabupaten Empat Lawang untuk membangun Empat Lawang, dan dirinya berharap agar Kejari Empat Lawang ada manfaatnya bagi masyarakat dan Pemerintah Empat Lawang. Tentunya dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Secara Prinsip saya datang ke Empat Lawang untuk mengetahui wilayah kerja saya, dan saya lihat ada keharmonisan anatar Kejari Empat Lawang dan Pemerintah Empat Lawang,” kata Kepala Kejati Sumsel Sugeng Purnomo.

Terpisah Bupati Empat Lawang H Joncik Muhammad, merasa sangat senang atas kunjungan Kejati Sumsel beserta rombongan ke Kabupaten Empat Lawang.

Dan dirinya sambung Joncik, sudah berdiskusi bersama Kejati Sumsel dan Kejari Empat Lawang berbagi hal tentang Empat Lawang.

“Memang saya sudah berkali-kali menyampaikan ke Pak Kejati, kalau bisa beliau berkunjung ke Empat Lawang. Dan kita merasa senang beliau sudah datang ke Empat Lawang,” ujarnya (Red 2).

Share

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *