Pemkab Empat Lawang Gelar Rapat Koordinasi Pelaksanaan Safari Jum’at

 


EMPAT LAWANG – Pj Sekda Empat Lawang Indera Supawi, pimpin langsung rapat koordinasi persiapan Safri Jum’at diruang rapat Madani Setda Empat Lawang, Kamis (4/2/2021).

Dalam kesempatan tersebut PJ Sekda Empat Lawang Indera Supawi mengatakan, kegiatan safari Jum’at memang harus dilaksanakan, sebab kegiatan ini langsung kemasyarakat.

” Sebab Pimpinan Daerah sebelum jadi Bupati, dia terjun ke masyarakat, nah setelah jadi pak Bupati dan pak Wakil Bupati harus terjun langsung kemasyarakat,” kata PJ Sekda Empat Lawang Indra Supawi.

Yang kedua lanjut PJ Sekda Empat Lawang, ditengah wabah covid-19 ini, Bupati dan Wakil Bupati Empat Lawang, harus mensosialisasikan kemasyarakat, terkait program tahun 2020 yang kurang maksimal. Akibat dampak Pandemi covid-19.

” Dan kita harus siap dengan kritikan dari masyarakat, apalagi zaman teknologi ini, pak Bupati kalau mau menanggapi di medsos itu akan habis waktu, nah dengan Safari Jum’at ini itu bisa disampaikan langsung,” jelasnya.

Sementara Staf Khusus Bupati Empat Lawang H Suharli Yamin, mengungkapkan Safari Jum’at akan dimulai pada bulan Februari ini, namun belum menyertakan FKPD.

Safari Jum’at ini akan di bagi dua rombongan, misalkan Pak Bupati berada di Kecamatan Pasemah Air Keruh (Paiker) dan Pak Wakil Bupati (Wabup) di Kecamatan Talang Padang.

Dia menambahkan, rombongan safari Jum’at akan tiba dilokasi sekitat jam 11 siang, sebab Bupati dan Wakil Bupati akan melihat terlebih dahulu lokasi dan suasana Desa yang dikunjungi.

” Mereka akan didampingi seluruh OPD, Pak Bupati akan didampingi kepala OPD, pak Wabup akan didampingi Sekertaris. Untuk yang pertama ini Khotibnya kita minta bantuan ke Kemenag Empat Lawang,” ujarnya (red2).

Share

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *