Pasar Musi Jaya 2 Akan Dibongkar Dan Dialih Fungsikan Ke Lahan Parkir Dan Terminal

EMPAT LAWANG -Bupati Empat Lawang H Joncik Muhammad dan Wakil Bupati Empat Lawang Yulius Maulana, pimpin langsung rapat penertiban Pedagang Kaki Lima (PKL) di pasar Tebing Tinggi.

Penertiban ini sangat berpengaruh terhadap kebersihan dan keindahan Ibu Kota Kabupaten Empat Lawang yang memiliki moto Saling Keruani Sangi Kerawati tersebut.

” Kita tidak ingin, Daerah kita kotor, semraut, apalagi macet, karena Tebing Tinggi merupakan etalasenya Kabupaten Empat Lawang,” kata Bupati Empat Lawang H Joncik Muhammad didampingi Wabup Empat Lawang Yulius Maulana, saat dibincangi wartawan, usai rapat penertiban PKL, Selasa (13/7/2021).

Dalam hal penertiban orang nomor satu di Empat Lawang ini menegaskan tidak ada tebang pilih, baik itu keluarga Bupati maupun Wabup apalagi keluarga Kepala Dinasnya, siapapun itu kalau harus dipindahkan semua harus ikut dipindahkan.

” Semua pedagang harus ikut pindah, jika ada masih yang membandel maka akan di tindak tegas,” tegas Bupati.

Selain itu lanjut Bupati, operasi pasar rutin dilakukan, bahkan persiapan penataan pihaknya akan melakukan alih fungsi pasar Musi Jaya 2 ke lahan parkir dan terminal sementara.

” Tapi ini tidak begitu langsung pembongkaran, setidaknya kita akan melakukan sosialisasi ke pedagang yang masih tersisa di Musi Jaya 2 tadi,” jelasnya.

Ini dilakukan karena, bangunan pasar Musi Jaya 2 tersebut sudah tidak layak dan selalu banjir, bahkan belakangan diketahui kontrak para pedagang pun sudah lama habis, sehingga tidak ada pemasukan ke Daerah.

” Untuk satu tahun pertama itu ada kontrak dan kontribusinya, tapi tiga tahun terakhir ini sudah tidak ada lagi,” ujarnya (red2).

Share

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *