Jatah Beras Tak Lagi Didapat Puluhan Warga Ngamuk Dikantor Camat

TALANG PADANG – Puluhan warga Desa Lampar Baru Kecamatan Talang Padang Kabupaten Empat Lawang pada Rabu (21/11) mengamuk di kantor Kecamatan setempat,lantaran jatah Beras Sejahtera (Rasta) atau yang dulu dikenal dengan sebutan Raskin tak lagi mereka peroleh.

Menurut Edi (51) salahsatu warga yang ikut dalam aksi tersebut menjelaskan,awalnya mereka akan menggelar aksi untuk mempertanyakan perihal beras sejahtera (rastra) yang selama ini mereka dapatkan namun kini tidak lagi mereka terima.
Dilanjutkannya lagi,sejak bulan juni 2018 hingga kini mereka tidak lagi menerima beras tersebut bahkan anehnya ada beberapa warga desa lain mengambil jatah beras kedesanya.
” kedatangan kami dikantor camat ini untuk memprotes sistem pembagian beras didesa kami,namun pihak kecamatan seolah tidak menggubris apa keluhan kami sehingga beberapa teman akhirnya tersulut emosi ” ungkapnya.
Dilokasi terlihat sebagian besar kaca jendela pecah berserakan dilantai,diduga akibat amuk warga yang menggelar aksi tersebut.
Staf kecamatan bernama Robi mengungkapkan,pagi itu warga datang kekantornya sekitar 15 hingga 20 orang,mereka menuntut persoalan pembagian beras didesa mereka dan saat itu camat sendiri masih dalam perjalanan menuju kantor.
“Saat kejadian saya sedang berada ditempat kondangan dan tiba-tiba ada pegawai kantor mengabarkan bahwa dikantor ramai didatangi warga,ketika saya tiba tampak beberapa kaca jendela telah rusak” urainya.
Beruntung amuk warga ini tidak berlangsung lama karena aparat kepolisian sektor Talang Padang tiba dilokasi dan situasi dapat diredam serta kembali kondusif.
Info yang dihimpun,setelah mengamuk beberapa saat akhirnya sekelompok warga ini bersama Camat dan Kapolsek setempat secara bersama-sama pergi ke Mapolres Empat Lawang,guna melakukan dialog atas persoalan tersebut. (Red)
Share

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *