Biasakan Patuhi Prokes, Untuk menekan Angka Peningkatan Covid-19

Ilustrasi virus covid-19

Wabah Virus Corona atau populernya Covid 19, Merupakan momok menakutkan bagi warga dari berbagai kalangan diberbagai negara belahan dunia termasuk juga Indonesia. Oleh karenanya pemerintah pusat, Provinsi Kabupaten Kota sudah mulai mencanangkan bahaya dari wabah yang sedang menghantui semua masyarakat dari berbagai lapisan. Berikut Lanjutannya.

Agus Subhan Bakin – Empat Lawang

EMPATLAWANG – Khususnya Pemerinah Kabupaten Empat Lawang berbagai usaha dan upaya sudah ditempuh, dilakukan agar masyarakat tidak terinfeksi wabah Covid 19. Mulai dari seluruh instansi dilingkup Kabupaten dalam hal ini Forum Koordinasi Perangkat Daerah (FKPD) kemudian sampai kelapisan desa dan kelurahan, sudah mencanangkan hal-hal yang wajib dilakukan oleh masyarakat selama masa Pandemi belum berakhir.

Bupati Empat Lawang H. Joncik Muhammad melalui Direktur RSUD Empat Lawang dr. Devy Adrianty selalu mengajak dan menyampaikan kepada masyarakat untuk tidak menganggap remeh keberadaan Virus Covid 19. Terlebih lagi sampai menganggap bahwa Virus Covid 19 itu hanya bualan atau rekayasa pemerintah, parahanya lagi ada yang beranggapan bahwa itu adalah upaya pemerintah untuk menakut-nakuti saja. Disini kami tegaskan serta mengajak semuaelemen dan masyarakat untuk memerangi virus 19, guna memutus mata rantai penyebaran covid 19 dimasyarakat. Untuk itu mari patuhi anjuran dari pemerintahan yakni mulai dari tidak menagadakan perkumpulan atau bergerombol, selain itu yang tak kalah penting lagi adalah mematuhi Protokol Kesehatan (Prokes,Red). Mulai dari Membiasakan mencuci tangan, Menjaga jarak dan Menggunakan Masker.

.” Mari kita putus mata rantai penyebaran virus Covid 19, sehingga akifitas kita semua bisa kembali seperti bias atau lebih kerennya mari kita songsong kehidupan New Normal,” ajak istri dari Fajar Bayu Dewantoro ini.

Bak pepatah gayung bersambut disampaikan juga oleh Juru Bicara (Jubir,red) gugus tugas, dr.Arga Sena bahwasanya pandemi covid 19 ini bisa berakhir dengan cepat atau lambat memang sedang menjadi perbincagan dikalangan elit, dalam artian langkah apa yang harus diambil. Akan tettapi bagi kami yang terpenting adalah mengajak masyarakat sadar dan fatuh akan anjuran yang sudah dibuat. Memang jika bicara susah semua orang susah akibat virus ini. Akan tetapi saya secara pribadi sangat berharap salah satu kunci dari semua ini kita semua harus membiasakan diri dengan berbagai kebiasaan baru, seperti halnya menggunakan masker setiap berpergian, jaga jarak dan selalu membiasakan diri untuk mencuci tangan baik itu menggunakan sabun ataupun handsanitizer untuk mebunuh virus laknat itu.

Kami petugas medis khusunya berupaya dan berharap jangan sampai ada masyarakat yang terinfeksi oleh virus Covid 19 ini. Jadi jangan sampai ada yang berpikiran negatip kalau kami (Petugas Medis,Red) senang dengan adanya orang yang terinfeksi. Kami semua berusaha semaksimal mungkin tetap memberikan pelayanan kesehatan untuk pasien meski banyak orang yang takut akan virus covid 19 ini. Artinya kami terus dan berharap banyak agar masyarakat bisa mematuhi aturan pemerintah dan Prokes covid 19. Dengan begitu virus ini segera hengkang dan musnah, kita semua kembali nyaman dan tidak selalu dihantui oleh wabah pandemi ini. ( * )

Share

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *